Polsek Pujut Tangani Lakalantas Yang menyebabkan Korban Jiwa

    Polsek Pujut Tangani Lakalantas Yang menyebabkan Korban Jiwa

    Lombok Tengah NTB - Sebuah sepeda motor terlibat kecelakaan dengan Dum Truk di jalan Dusun Songgong Desa Sukadana, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), mengakibatkan pengendara motor meninggal dunia akibat luka yang cukup parah.

    Peristiwa maut ini terjadi  pada hari Senin (4/7/22) jam 19.45 Wita saat korban melintas di jalan raya di wilayah Dusun Songgong, Lombok Tengah.

    "Korban yang meninggal dunia merupakan pengendara motor atas nama Lukman, 29 tahun, pekerjaan buruh, alamat rt/rw 03 kelurahan bintaro jaya Kec. Ampenan Kota Mataram, " jelas Kapolsek Pujut IPTU Derpin Hutabarat, SH, M.Hum 

    Sedangkan pengemudi Dam Truk atas nama (RK), 32 tahun, pekerjaan sopir, alamat Bagek Rempung desa Pengengat kecamatan Pujut masih dirawat di Puskesmas Sengkol dan belum bisa di mintai keterangan karena mengalami trauma atas kejadian tersebut. 

    "Korban yang meninggal dunia sudah dijemput oleh pihak keluarga dan penanganan selanjutnya akan ditangani oleh unit Lakalantas Polres Lombok Tengah, " tutup Kapolsek.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Senin Cerah, Apel Pagi Dirangkaikan Penyematan...

    Artikel Berikutnya

    Penutupan Pelatihan Baja Ringan, Ini Pesan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Diduga Curi 20 Kubik Kayu, 4 Pria di kecamatan Sandubaya Diamankan Tim Resmob Polresta Mataram
    Satgas Yonif 715/Mtl Borong Hasil Tani Mama Papua
    Implementasikan 8 Wajib TNI, Babinsa Bersama Warga Fawi Laksanakan Karya Bakti
    Sekda NTB Tekankan Pentingnya Sinergi dalam Peluncuran Laporan Perekonomian Indonesia 2024

    Ikuti Kami